PKBM Pemimpin Anak Bangsa menyelenggarakan pendidikan kesetaraan bebas biaya dan berkualitas serta berintegritas bagi masyarakat prasejahtera. Tersedia program Paket B (setara SMP) dan Paket C (setara SMA) yang diperkuat oleh 100+ relawan dengan profesi berbagai bidang, demi tercapainya pembelajaran yang berkualitas, berwawasan dan relevan dengan konteks praktis.
PKBM Pemimpin Anak Bangsa tidak memungut biaya apapun, mulai dari pendaftaran, pembelajaran, penggunaan buku-buku pelajaran, ujian, pengumuman kelulusan hingga pemberian ijazah. Hanya saja, peserta didik akan diharuskan untuk secara serius mengikuti pembelajaran yang diberikan, karena misi PKBM Pemimpin Anak Bangsa adalah mengajak anak-anak bangsa untuk dapat menjadi pemimpin dalam hidupnya sendiri melalui ilmu pengetahuan dan akhlak yang baik, bukan sekedar memberikan secarik ijazah tanpa arti.
Keterangan lebih lanjut: Program Pendidikan Kesetaraan PKBM Pemimpin Anak Bangsa