Indira Setyowati, atau akrab disapa Kak Indira, adalah salah satu tutor/pengajar di PKBM Pemimpin Anak Bangsa (YPAB). Beliau menjalani pendidikannya di bangku SMA Negeri 39 Jakarta, kemudian melanjutkan studinya di S1 Fakultas Hukum, Universitas Gadjah Mada dan lulus dengan predikat terbaik pada tahun 2017.
Semasa di bangku kuliah, beliau selalu aktif mengikuti kegiatan dan organisasi yang diadakan oleh kampusnya, termasuk beberapa kegiatan organisasi yang berbasis kerelawanan. Berbagai prestasi dan pengalaman yang diraihnya semasa di almamater membuatnya menjadi pribadi yang begitu menaruh perhatian besar pada dunia pendidikan.
Salah satu prestasi yang pernah diraih beliau semasa kuliah ialah, berhasil menjadi juara 3 Asia Pasifik mewakili Universitas Gadjah Mada (Asia-Pasific Region) yang diadakan oleh “German Institution of Arbitration” bersama dengan 4 Universitas terkemuka lainnya, diantaranya adalah Harvard Law School, King’s College London, New York University, dan Murdoch University.
Kak Indira sendiri mulai bergabung sebagai tutor/pengajar di PKBM Pemimpin Anak Bangsa (YPAB), sejak tahun 2018 dengan fokus pada materi pelajaran PPKN dan Bahasa Indonesia. Berkat pengalamannya yang dahulu pernah mengikuti kegiatan KKN ketika di universitas untuk mengajar anak-anak di Sekolah Dasar, beliau pun tak segan-segan juga menuangkan berbagai pengalaman dan ilmu yang dimiliki kepada para peserta didik PKBM Pemimpin Anak Bangsa (YPAB).
Di balik kegiatannya sebagai tutor/pengajar para peserta didik PKBM Pemimpin Anak Bangsa (YPAB). Beliau sendiri bekerja di sebuah firma hukum korporat terkenal di bidang arbitrase yang sangat dipuji atas responsivitas yang cepat, analisis menyeluruh serta solusi dan nasihat hukum yang komprehensif, yaitu Walalangi & Partners in Association with Nishimura & Asahi.