Panduan Unggah Konten Pembelajaran Daring

Laman ini berisikan panduan bagi relawan tutor untuk melakukan pembelajaran daring, sehingga pengalaman belajar mengajar akan dapat dilakukan maksimal, baik untuk peserta didik maupun relawan tutor sendiri.

  1. Admin akan menginformasikan tautan Zoom kepada Anda, dan Anda akan dijadikan host untuk sesi pembelajaran tersebut. Masuklah ke tautan tersebut setidaknya 5 menit sebelum sesi pembelajaran dimulai. Sebisa mungkin, gunakan laptop.
  2. Silakan melakukan kesepakatan pembelajaran, tanpa harus memberatkan peserta didik. Sebagai contoh, hindari mengharuskan semua peserta didik mengaktifkan video, maka bandwidth yang mereka butuhkan akan semakin besar.
  3. Anda memiliki opsi untuk merekam pembelajaran tersebut. Klik tombol “Record” di panel bagian bawah Zoom Anda. Jika sewaktu-waktu Anda berpikir cukup melakukan rekaman, klik tombol “Stop Recording”, sehingga pembelajaran tidak lagi direkam. (Semakin lama Anda merekam, semakin besar file yang akan dihasilkan)
  4. Setelah selesai pembelajaran, klik “End”. Jika sebelumnya Anda merekam, maka secara otomatis, Zoom akan membuat rekaman pembelajaran Anda dan menyimpan ke hard drive Anda.
  5. Silakan mengunggah ke kanal Youtube YPAB.
    1. Kunjungi laman: https://studio.youtube.com/. Masuk dengan menggunakan username dan password yang diberikan oleh pihak Admin.
    2. Klik icon kamera di sebelah kanan atas (“Create”), lalu pilih “Upload Video”.
    3. Pilih video (.mp4) dari rekaman pembelajaran Anda tadi. Masukkan Title dengan contoh sebagai berikut: [Jenjang] – [Mapel] – [Topik]. Misal: Paket C – Matematika – Persamaan Kuadrat. Di kolom Description, cantumkan pula nama Anda sebagai tutor dan tanggal pembelajaran. Misal: Pembelajaran Matematika Paket C, Persamaan Kuadrat, oleh Kak Ical, tanggal 1 Januari 2020.
    4. Anda dapat memilih satu gambar untuk dijadikan thumbnail (tidak wajib)
    5. Klik pilihan bahwa itu BUKAN untuk anak-anak (No, it’s not made for kids). Klik Next.
    6. Klik Next, hingga Anda berada di tab Visibility. Ada 3 pilihan: Private, Unlisted, dan Public. Pilih Unlisted
    7. Copy video link yang ada di sebelah kanan bawah. Anda memerlukan link ini nanti.
    8. Click Save.
  6. Seperti dijelaskan sebelumnya, silakan berikan link video Anda tadi ke Admin, dan/atau simpan ke Google Classroom sebagai bagian dari materi pembelajaran.

Selamat mencoba!

Comments are closed.